Pendaftaran Domain .ID dibuka Untuk Umum mulai 17 Agustus 2014 - Husnan[dot]Com
News Update
Loading...

16 Mei 2014

Pendaftaran Domain .ID dibuka Untuk Umum mulai 17 Agustus 2014


Seperti yang kita ketahui bersama Indonesia memiliki negara (CCTLD - Country Code Top Level Domain) yaitu .id. Sayangnya selama ini publik hanya bisa menggunakan domain .id dalam bentuk Domain Tingkat Dua (DTT) atau subdomain. Ada sebelas DTD yang saat ini tersedia untuk digunakan yaitu co.id, biz.id, web.id, my.id, or.id, sch.id, ac.id, desa.id, net.id, go.id, dan mil id.

Nah, kabar gembira, ternyata mulai tahun ini PANDI (Pengelola Nama Domain Internet Indonesia) akan meluncurkan penggunaan domain anything.id untuk masyarakat umum mulai 17 Agustus 2014. Anything.id sendiri adalah sebutan populer untuk penggunaan Domain Tingkat Tinggi (DTT) ‘.id’ tanpa harus diturunkan terlebih dahulu menjadi Domain Tingkat Dua (DTD)

Peluncuran anything.id ini sebenarnya sudah diawali sejak 20 Januari 2014, yang dilaksanakan dalam 3 periode yaitu Sunrise, Grandfather dan Landrush. Periode Sunrise hanya bisa diikuti perusahaan pemegang merek yang terdaftar pada Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Periode Grandfather dilakukan setelah Periode Sunrise dan hanya dapat diikuti oleh pemegang DTD yang sudah ada. Kemudian diakhiri dengan periode Landrush yang dapat diikuti oleh semua Warga Negara Indonesia dan institusi Indonesia yang memenuhi syarat.
Selama 3 periode di atas, pendaftar dikenakan biaya tambahan berupa biaya Administrasi dan biaya akuisisi. Baru setelah masuk ke tahapan General Availability (mulai 17 Agustus) pendaftar hanya dikenakan biaya maintenance yang besarnya adalah 500.000/tahun

Untuk saat ini (sampai artikel ini saya tulis), sudah  masuk dalam periode Grandfather. Jadi bagi anda pengguna domain co.id, net.id, biz.id, or.id, web.id, my.id, ac.id, sch.id, desa.id, go.id, dan mil.id memperoleh kesempatan untuk menggunakan domain.id. Misal saja sebelumnya anda memiliki nama domain husnan.web.id, maka pada periode ini anda dapat mendaftarkan nama domain husnan.id. Untuk biaya pada periode ini adalah sebagai berikut
Biaya Administrasi: Rp 250.000,- (dibayarkan sekali)
Biaya Akuisisi: Rp 2.500.000,- (dibayarkan sekali)
Biaya tahunan: Rp 500.000,- (dibayarkan pada registrar setelah domain disetujui)

Jika ingin lebih murah anda bisa menunggu periode Landrush yang akan dimulai 16 Juni s.d 15 Agustus 2014. Atau anda bisa menunggu masa peluncuuran untuk umum yang akan dimulai 17 Agustus 2014.

Untuk lebih jelas tentang domain .id beserta informasi pendaftaran, periode peluncuran dan lainnya, bisa dibaca langsung pada halaman http://domain.id/

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done