UCWEB - Mobile Browser - Husnan[dot]Com
News Update
Loading...

20 September 2008

UCWEB - Mobile Browser

Sudah banyak yang tahu (atau berpendapat) bahwa Opera mobile merupakan browser paling handal buat mobile/ smartphone. Tapi yang jadi masalah adalah Opera Mobile bukanlah freeware seperti Opera versi PC, Opera Mobile hanya menyediakan waktu trial 30 hari (Kecuali Opera Mini - yang memang benar-benar free, tapi fiturnya terlalu minim).

Nah UCWEB adalah sebuah browser yang benar-benar Free dengan fitur cukup lengkap yang dapat dijadikan sebagai alternatif pengganti Opera. Fasilitas, kemampuan, dan hal-hal lain mungkin bisa disejajarkan dengan Opera (meskipun kalau masalah kecepatan masih sedikit di bawah Opera).

Dalam situs resminya di http://www.ucweb.com, UCWEB menjanjikan fitur-fitur seperti:
  1. Kecepatan akses,  baik untuk situs web maupun wap
  2. Support pencarian/searching dengan menggunakan search engine populer seperti Google, dan Yahoo
  3. Support download untuk berbagai jenis file, dan ukuran file yang cukup besar
  4. Email Service, untuk memudahkan penggunaan email serta attachmentnya saat mengirim email
  5. Multi Windows, alias bisa browsing untuk beberapa situs sekaligus menggunakan tab, serta fitur-fitur lain yang dapat dibaca di website resminya

UCWEB juga compatible dengan berbagai merk dan platform handphone. Yang sempat aku coba dan tetap aku pakai sampai sekarang adalah UCWEB untuk handphone Simbian versi 60. Hasilnya tidak mengecewakan, kecepatan stabil, download cepat, tapi kekurangannya adalah saat digunakan untuk browsing situs web, tampilan masih amburadul dan masih kalah jika dibandingkan dengan Opera Mini.

Share with your friends

1 komentar

  1. [...] oleh Opera saat peluncuran versi finalnya nanti. Hal tersebut membuat saya masih sayang menggunakan UCWEB dan enggan beralih ke Opera Mini untuk urusan browsing melalui [...]

    BalasHapus

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done